Selasa, 13 November 2012

Peresmian Ruang Dosen dan Tasyakuran Terbitnya SK Akreditasi Prodi Teknik Lingkungan UPN “Veteran” Yogyakarta

Pada tanggal 19 Juni 2012 yang lalu Prodi Teknik Lingkungan UPN “Veteran” Yogyakarta mempunyai “gawe” dimana sudah lama dinantikan oleh segenap civitas akademik kampus UPN “Veteran” Yogyakarta khususnya Prodi Teknik Lingkungan. Hari itu Rabu, 18 Juli 2012 bertempat di Gedung NASD II.5-II.6 diadakan acara peresmaian ruang dosen dan tasyakuran atas terbitnya SK Akreditasi Prodi Teknik Lingkungan UPN “Veteran” Yogyakarta.

Acara yang diinisiasi oleh segenap dosen dan staf Prodi Teknik Lingkungan UPN “Veteran” Yogyakarta berjalan cukup meriah dan hikmat. Dihadiri oleh Wakil Rektor Bidang I, Prof.Dr.Ir Sari Bahagiarti, MSc, Wakil Dekan Bidang I, Dr.Ir. Dyah Rini Ratnaningsih MT, Kaprodi Teknik Lingkungan Ir Suharwanto,MT, Sesepuh Prodi Teknik Lingkungan , seluruh dosen tetap Teknik Lingkungan, Perwalilan mahasiswa dan tamu undangan

Dalam sambutannya, ucapan terimakasih yang sebesar-sebarnya disampaikan oleh Ir. Suharwanto, MT selaku Kaprodi Teknik Lingkungan kepada semua pihak yang turut berjasa dalam membantu Prodi Teknik Lingkungan mendapatkan peringkat akreditasi.

Apresiasi yang tinggi disertai ucapan selamat dari berbagai pihak, hal ini disampaikan oleh Prof. Dr. Sari Bahagiarti , M.Sc atas usaha cerdas, keras dan ikhlas para dosen, karyawan dan mahasiswa Prodi Teknik Lingkungan selama setahun terakhir mampu membuahkan hasil yang cukup makismal. Dalam kesempatan ini pula Warek I menyampaikan salam dari Rektor yang menyampaikan selamat atas kerja cerdas, kerja keras dan kerja ikhlas terutama kepada tim yang terlibat.

Hal yang senada juga disampaikan oleh Wakil Dekan I Fakultas Teknologi Mineral, Dr.Ir. Dyah Rini Ratnaningsih MT. Dalam kesempatan ini Wadek I FTM juga menyampaikan upaya FTM untuk memperjuangkan agar terwujudnya ruang dosen yang memadai. Karena selama ini dosen Prodi Teknik Lingkungan tidak memiliki ruang kerja yang layak sesuai dengan standart BAN-PT. Dengan diresmikannya ruang kerja ini diharapkan kinerja dosen di Prodi Teknik Lingkungan bisa lebih optimal.


Penyerahan tumpeng oleh Ir. Suharwanto, MT kepada Prof. Dr. Sari Bahagiarti, M.Sc

Berdasarkan SK BAN PT NO : 61/ BAN-PT/AK-XIV/S1/V1/2012 tanggal 29 Juni 2012 Prodi Teknik Lingkungan UPN “Veteran” Yogyakarta telah resmi mendapatkan akreditasi B. Angka akreditasi ini berlaku sampai 5 tahun ke depan tepatnya pada 29 Juni 2017. Hal ini patut disyukuri bersama sebab dengan turunnya SK terebut diharapkan kualitas pendidikan dan pengajaran serta berbagai pelayanan kampus di lingkungan Prodi Teknik Lingkungan bisa semakin meningkat dan berkembang maju sejalan dengan visi misi universitas maupun visi misi prodi itu sendiri yaitu sebagai yang terdepan, modern dan mandiri dalam mengembangkan Tridharma Perguruan Tinggi, untuk menghasilkan lulusan sebagai pionir pembangunan yang profesional, inovatif dan produktif, dilandasi moral Pancasila, jiwa kejuangan yang tinggi dan wawasan kebangsaan dalam rangka menunjang pembangunan nasional.

Selain tasyakuran, acara yang dimulai pukul 11.30 siang tersebut juga dilakukan peresmian ruang dosen baru ditandai dengan pemotongan dan penyerahan tumpeng dalam hal ini diwakili oleh Ir. Suharwanto, MT sebagai Kaprodi TL UPN kepada pihak rektorat yang diwakili oleh Warek I Prof. Dr. Sari Bahagiarti,M.Sc. Tidak lupa juga secara simbolis dilakukan pemotongan pita dan penyerahan kunci ruang dosen baru oleh Warek I kepada Wadek I Fakultas Teknologi Mineral.

Ruangan dosen baru yang cukup representatif tersebut terletak di Gedung Nyi Ageng Serang tepatnya di NAS D II 5&6 dimana terdiri atas 6 ruang yang masing- masing diisi 2 dosen dengan ukuran 3x4 m2. Pada ruang ini juga terdapat ruang seminar dengan ukuran 4 x 10 m2 dengan kapasitas maksimum 25 orang, 1 ruang konsultasi dan 1 ruang diskusi dengan luas 7 x 3 m2. Ruang seminar tersebut dapat digunakan untuk seminar, kolokium dan presentasi dosen.


Bapak ibu dosen Prodi Teknik Lingkungan UPN "Veteran" Yogyakarta

Pada periode-periode sebelumnya ketersediaan ruang dosen di Prodi Teknik Lingkungan dirasa sangat kurang, sehingga dengan bertambahnya fasilitas berupa ruang dosen baru ini diharapkan dapat meningkatkan mutu dan kualitas pengajaran di Prodi Teknik Lingkungan dan mampu memberikan pelayanan yang maksimal bagi segenap civitas akademika kampus UPN “Veteran” Yogyakarta.(*huda)

Tidak ada komentar: